Halaman

Kamis, 13 Juni 2013

MEMBANGUN KOMUNIKASI EFEKTIF



TIPs SUKSES !
MEMBANGUN
KOMUNIKASI EFEKTIF



  Ada berapa tips dalam membangun komunikasi efektif diantaranya :

1.       Gunakan kalimat seefektif mungkin
Uraikan isi pembicaran dengan kalimat efektif dan langsung mengena pada sasaran

2.     Jangan mengungkapkan pengulangan ide /pokok bahasan
Jika Anda ingin mengungkapkan ide, baik pada pimpinan atau dalam suatu rapat, ketahui lebih dulu apakah ide tersebut udah diungkapkan oleh orang lain. Jika sudah, lebih baik Anda tidak mengungkapkannya.

3.     Jangan bicara terlalu lambat
Tutur kata yang terlalu pelan dan lamban hanya akan membuat lawan bicara Anda bosan dan tidak sabar. Lagi pula gaya bicara Anda yang terlalu pelan akan mengesankan Anda ragu-ragu dan tidak percaya diri.

4.     Hindari gumaman yang terlalu sering
Gumaman yang terlalu sering hanya akan mengganggu pembicaraan Anda. Lagipula lawan bicara Anda merasa lelah menunggu kapan pembicaraan Anda selesai. Sebisa mungkin menghilangkan gumaman seperti : “ehmmm...., eeee...., oooo...., “ dsb. Hal ini juga akan mengurangi respek calon pendengar Anda, karena Anda dinilai tidak menguasai materi pembicaraan.

5.     Hindari humor yang tidak perlu
Melontarkan humor memang sah-sah saja untuk menyegarkan suasana. Namun, Anda harus tanggap membaca susana setelah Anda mengungkapkan humor tersebut. Apakah lawan bicara Anda benar-benar terpancing tertawa atau tertawa dengan terpaksa. Atau bahkan menunjukkan wajah yang terganggu dengan humor Anda.

6.     Jangan Memotong Pembicaraan
Ketika melakukan komunikasi, biarkan lawan bicara selesai terlebih dahulu terhadap pesan yang kan disampaikannya. Selain itu, Anda jangan memotong pembicaraannya, agar apa yang disampaikan tidak salah pengertian
.
7.     Merespon pembicaraan dengan Sepenuh Hati
Anda harus menjaga sikap yang baik, dan selalu memberikan respon positif  dengan penuh keikhlasan terhadap pembicaran yang disampaikan.




Tidak ada komentar: